News

Bupati Cecep Lantik Pengurus Baru TP PKK Tasikmalaya, Ini Pesan Tegasnya

227
×

Bupati Cecep Lantik Pengurus Baru TP PKK Tasikmalaya, Ini Pesan Tegasnya

Sebarkan artikel ini

TASIK.TV | Bupati Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin secara resmi melantik dan mengukuhkan jajaran pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Tasikmalaya periode 2025-2030.

Pelantikan berlangsung di Pendopo Baru Kabupaten Tasikmalaya pada Senin (21/7/2025) dengan dihadiri Wakil Bupati Tasikmalaya Asep Sopari Al-Ayubi serta sejumlah pejabat daerah.

Acara diawali dengan pembacaan surat keputusan pengangkatan pengurus baru, dilanjutkan dengan pengukuhan dan pelantikan yang dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Tasikmalaya. Suasana berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan.

Dalam sambutannya, Bupati Cecep mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya dapat melantik pengurus TP PKK periode baru yang akan mengemban amanah penting bagi pembangunan keluarga di Tasikmalaya.

“Pada kesempatan ini saya berbahagia luar biasa, bisa melantik pengurus TP PKK Kabupaten Tasikmalaya,” ujarnya.

Ia menegaskan pentingnya bagi pengurus baru untuk fokus pada tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sesuai peraturan yang berlaku, sehingga tujuan organisasi dapat tercapai secara optimal.

“Saya berharap TP PKK fokus dalam tupoksi PKK-nya. Jangan lirik kiri kanan ngurusin yang bukan tupoksinya. Baca aturan yang ada,” tegasnya.

Pelantikan ini dimaknai sebagai momentum strategis untuk memperkuat semangat kolektif dan profesionalisme pengurus TP PKK dalam menjalankan program kerja secara kolaboratif dan berkesinambungan. Harapannya, TP PKK Kabupaten Tasikmalaya dapat berkontribusi nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di bidang pemberdayaan perempuan dan keluarga.

Acara ditutup dengan penandatanganan berita acara pelantikan, doa bersama, serta sesi foto bersama seluruh pengurus yang telah dikukuhkan. Turut hadir dalam kegiatan tersebut unsur Forkopimda Kabupaten Tasikmalaya, para kepala SKPD, camat, ketua organisasi wanita, dan tamu undangan lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *