News

Wakil Wali Kota Tasikmalaya Buka Cypher Cup, 58 Tim Pelajar Ramaikan Turnamen Basket

10
×

Wakil Wali Kota Tasikmalaya Buka Cypher Cup, 58 Tim Pelajar Ramaikan Turnamen Basket

Sebarkan artikel ini

TASIK.TV | Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Rd. Diky Candranegara, secara resmi membuka turnamen bola basket Cypher Cup yang digelar di GOR Sukapura Dadaha, Kota Tasikmalaya, Senin malam 19 Januari 2026. Ajang ini diikuti puluhan tim pelajar dari berbagai jenjang pendidikan.

Sebanyak 58 tim ambil bagian dalam turnamen tersebut, yang terdiri dari kategori SD, SMP, dan SMA se-Kota Tasikmalaya. Kompetisi ini menjadi salah satu agenda olahraga pelajar terbesar di daerah tersebut pada awal 2026.

Ketua Panitia Pelaksana, Ronald Aprianto, menjelaskan bahwa Cypher Cup merupakan agenda tahunan yang digelar dalam rangka memperingati ulang tahun Cypher ke-60. Turnamen ini, kata dia, tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana pembinaan atlet muda.

“Kami berharap event ini bisa memotivasi atlet-atlet bola basket Tasikmalaya untuk terus berlatih dan berkembang, sehingga ke depan lahir atlet-atlet berprestasi,” ujar Ronald.

Wakil Wali Kota Tasikmalaya menyambut positif penyelenggaraan Cypher Cup. Menurutnya, semakin banyak kegiatan positif di bidang olahraga maupun seni budaya, semakin besar pula peluang menekan angka kenakalan remaja.

“Anak-anak muda membutuhkan ruang untuk menyalurkan energi dan kreativitasnya. Event seperti ini sangat penting sebagai wadah ekspresi yang sehat dan positif,” kata Diky dalam sambutannya.

Ia juga menekankan bahwa olahraga memiliki peran strategis dalam pembentukan karakter generasi muda. Tidak hanya soal prestasi, tetapi juga tentang nilai sportivitas, disiplin, dan kerja sama tim.

“Olahraga bukan semata-mata menang atau kalah, tapi bagaimana membangun karakter, mental, dan semangat kebersamaan,” ujarnya.

Turnamen Cypher Cup dijadwalkan berlangsung selama dua pekan, mulai 19 hingga 31 Januari 2026, dengan total 90 pertandingan. Ajang ini diharapkan menjadi panggung bagi atlet-atlet muda Tasikmalaya untuk menunjukkan bakat serta mengasah kemampuan mereka di level kompetitif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *