Momentum Berkualitas, Khatmul Quran dan Imtihan SD IT At-Taufiq Al-Islamy Kota Tasikmalaya

Momentum Berkualitas, Khatmul Quran dan Imtihan SD IT At-Taufiq Al-Islamy Kota Tasikmalaya

TASIK.TV | Sekolah Dasar (SD) IT At Taufiq Al Islamy Kota Tasikmalaya, yang juga berfungsi sebagai Pesantren, menggelar acara Khatmul Quran dan Imtihan bagi ratusan siswa penghafal Alquran dalam tahun ajaran 2023-2024.

Para penghafal Alquran dari SD IT At Taufiq Al Islamy Kota Tasikmalaya berasal dari berbagai tingkatan kelas, mulai dari Kelas I hingga Kelas VI.

Siswa-siswa penghafal Alquran dibagi ke dalam beberapa kategori, termasuk Tartil, Turjuman, Tahfidz Juz 29, dan Juz 30.

Prosesi Khatmul Quran dan Imtihan tersebut diselenggarakan di Gedung Alfath Building Center, Jl. Letnan Harun Kota Tasikmalaya, pada Sabtu 8 Juni 2024.

Muhammad Ghifari, Ketua Yayasan Arrifahiyyah, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari ujian yang melibatkan tahap uji internal di sekolah, diikuti dengan uji publik yang melibatkan seluruh orang tua murid.

"Sebelumnya, para peserta telah melalui uji internal. Setelah lolos, barulah mereka berhak mengikuti ujian ini di hadapan publik dan diperlihatkan kepada seluruh wali murid," ungkapnya.

Peserta Khatmul Quran dan Imtihan ini berjumlah 140 siswa dari total 500 siswa yang terdaftar di sekolah.

Ghifari menekankan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya sekolah untuk memastikan bahwa siswa SD IT At Taufiq Al Islamy tidak hanya memiliki kualifikasi menghafal minimal 2 Juz Alquran setelah lulus, tetapi juga memahami dan mampu mengimplementasikan isi Alquran yang telah mereka hafal.

"Target kami bukan hanya sekadar menghafal 2 Juz Alquran, tetapi juga memastikan bahwa mereka memahami apa yang mereka hafal dan mampu mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari," tambahnya.