News

Disnaker Kota Tasikmalaya Gelar Halal Bihalal dan Koordinasi Implementasi Media Sosial Hayu Gawe

11
×

Disnaker Kota Tasikmalaya Gelar Halal Bihalal dan Koordinasi Implementasi Media Sosial Hayu Gawe

Sebarkan artikel ini

TASIK.TV | Aula Bale Kota Tasikmalaya menjadi saksi terselenggaranya kegiatan Halal Bihalal dan Koordinasi Implementasi Media Sosial Hayu Gawe yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya pada Kamis 25 April 2024.

Acara ini turut dihadiri oleh para pemangku kepentingan terkait, termasuk Kepala Pusat Pasar Kerja Kemnaker RI, Asisten Daerah Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya Ir. Dudi Ahmad Holidi, M.Si, serta Ketua dan Anggota Forum HRD Kota Tasikmalaya.

Dalam sambutannya, Asisten Daerah II Setda Kota Tasikmalaya Drs. H. Tedi Setiadi, M.Pd, menyampaikan data terkait penurunan angka pengangguran terbuka di Kota Tasikmalaya dari tahun 2022 hingga 2023.

Menurutnya, penurunan angka pengangguran merupakan hal positif namun masih perlu terus ditekan lebih lanjut. Salah satu upaya yang dilakukan adalah melalui inovasi pembangunan media sosial publikasi lowongan kerja (loker) yang diberi nama Hayu Gawe.

“Hayu Gawe adalah sebuah terobosan yang memanfaatkan media sosial seperti Instagram, Tiktok, YouTube, Twitter, dan Facebook untuk menyebarluaskan informasi lowongan pekerjaan secara live dan melalui postingan oleh Dinas Ketenagakerjaan Kota Tasikmalaya,” jelas Drs. H. Tedi Setiadi.

Program ini bertujuan untuk memanfaatkan potensi besar media sosial dalam mendukung pencarian kerja bagi masyarakat Kota Tasikmalaya.

“Melalui Hayu Gawe, diharapkan masyarakat, khususnya para pencari kerja, dapat dengan mudah mengakses dan memperoleh informasi terkait lowongan pekerjaan yang tersedia di daerah tersebut,” terangnya.

Kehadiran para anggota Forum HRD Kota Tasikmalaya dalam kegiatan ini juga memberikan dukungan penting dalam memastikan implementasi Hayu Gawe dapat berjalan efektif dan memberikan manfaat yang nyata bagi seluruh stakeholders terkait.

Acara Halal Bihalal ini juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antarinstansi dan membangun sinergi dalam upaya menyelesaikan masalah pengangguran di Kota Tasikmalaya.

Dengan terus mengembangkan inovasi seperti Hayu Gawe, diharapkan angka pengangguran di Kota Tasikmalaya dapat semakin ditekan dan kesenjangan ketenagakerjaan dapat diminimalisir untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *