News

HUT ke-79 Kodam Siliwangi, Korem 062/Tn Tegaskan Komitmen Bersama Rakyat

130
×

HUT ke-79 Kodam Siliwangi, Korem 062/Tn Tegaskan Komitmen Bersama Rakyat

Sebarkan artikel ini

TASIK.TV | Komando Resor Militer (Korem) 062/Tarumanagara menggelar acara syukuran dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kodam III/Siliwangi tahun 2025. Kegiatan berlangsung di Aula Purnawarman, Korem 062/Tn, Jalan Bharatayuda No. 65, Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, pada Rabu (21/5/2025).

Peringatan tahun ini mengusung tema Kodam III/Siliwangi Bersama Rakyat, Wujudkan Jawa Barat dan Banten Aman, Tangguh, dan Sejahtera”. Tema tersebut menegaskan bahwa kekuatan Kodam III/Siliwangi tidak hanya terletak pada kemampuan militer, tetapi juga pada sinergi dan kedekatan dengan masyarakat.

Acara diikuti secara virtual (video conference) oleh seluruh satuan di bawah komando Kodam III/Siliwangi. Dalam sambutannya, Pangdam III/Siliwangi menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada seluruh prajurit dan PNS Kodam III/Siliwangi.

Semoga momentum ulang tahun ini menjadi sarana refleksi atas pengabdian dan pelaksanaan tugas kita dalam menjaga keutuhan NKRI,” tutur Pangdam dalam sambutan resminya.

Pangdam juga menekankan bahwa peringatan ini bukan semata-mata seremoni tahunan, melainkan kesempatan untuk mengenang sejarah panjang perjuangan Kodam III/Siliwangi serta memperkuat komitmen dalam menjaga stabilitas wilayah dan mendukung pembangunan di Jawa Barat dan Banten.

Sebagai wujud rasa syukur, acara diisi dengan pemotongan tumpeng oleh Danrem 062/Tn yang diwakili oleh Kasrem 062/Tn Letkol Inf Hamzah Budi Susanto, S.E., M.I.P, dan didampingi para Dandim jajaran Korem. Potongan tumpeng diberikan kepada prajurit berprestasi sebagai bentuk apresiasi.

Selain itu, kegiatan juga diwarnai dengan pemberian tali asih kepada Warakawuriistri dari prajurit yang telah gugur — sebagai bentuk kepedulian dan penghormatan atas jasa-jasa mereka. Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban hidup dan memberikan dukungan moral bagi keluarga besar TNI.

Hadir dalam acara tersebut antara lain para Dandim, Dansatbalak, dan pejabat Korem lainnya, termasuk perwakilan Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 062, serta seluruh anggota Korem 062/Tn dari perwira hingga tamtama dan PNS.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *